Masih mempertanyakan kenapa coaching penting untuk pengembangan tim? Sebenarnya ini sederhana. Karena pembinaan adalah cara untuk mengasah kemampuan dan bakat untuk kemudian dikembangkan dan mempengaruhi kinerja dalam tim.
Namun untuk lebih jelas mengenai seberapa penting coaching dan manfaatnya bagi perkembangan tim, simak ini.
Baca Juga: Ketahui 6 Jenis Coaching Berikut Ini, Ketahui yang Mana Kebutuhanmu?
Mengapa Coaching itu Penting?
Coaching adalah proses dengan tujuan untuk meningkatkan kinerja dan memberdayakan tim yang berfokus pada masa sekarang.
Coaching telah menjadi bagian dari strategi tim untuk tumbuh, saling terlibat, dan retensi anggota tim. Tentunya ini sangat bermanfaat bagi semuanya, baik anggota tim, pemimpin, bahkan organisasi.
Coaching akan menciptakan tim yang lebih produktif serta individu yang lebih baik dan hebat.
Sederhananya, tim adalah kelompok individu yang secara keseluruhan dikendalikan oleh berbagai pemikiran.
Jika setiap individu dibekali dengan pengetahuan, kemampuan, dan keterampilan, artinya ada banyak kompetensi di sana.
Baca Juga: Pengertian Coaching dan Kapan Dibutuhkan?
Manfaat Coaching Bagi Tim
Berikut 5 manfaat coaching untuk tim:
- Memperkuat ikatan antar anggota tim serta dengan ketua tim.
- Saling mendukung untuk terus meningkatkan keterampilan.
- Meningkatkan kinerja dan membuat tim mencapai target yang diharapkan.
- Ada kepuasan bersama.
- Membantu karyawan baru untuk menyesuaikan diri.
- Memotivasi dan melibatkan lebih banyak anggota.
- Meningkatkan retensi dan mengurangi perekrutan.
- Meningkatkan kecepatan belajar, kreativitas, dan berbagai pengetahuan.
- Mengembangkan potensi dan bakat.
- Mengarah pada pengembangan hubungan saling percaya, saling tumbuh. dan saling berkomitmen dalam tim.
- Meningkatkan fungsi tim, organisasi bahkan departemen.
Manfaat yang tidak dapat diukur inilah yang membuat teknik coaching sering kali diabaikan.
Padahal melalui tim, setiap individu akan terdorong untuk bersedia, mampu, dan berkomitmen untuk berubah. Berubah melalui proses coaching untuk keselarasan antar rekan satu tim.
Artinya, ini sejalan dengan prinsip coaching untuk menggali potensi individu dan menimbulkan kesadaran untuk melakukan perubahan.
Jika tim kamu memiliki karakteristik tersebut, maka tim kamu akan:
- lebih mudah beradaptasi;
- lebih mampu menyesuaikan diri dengan perubahan;
- mendapatkan pembelajaran bersama dengan lebih cepat;
- pengambilan keputusan lebih rendah;
- waktu respons lebih cepat; dan
- memberikan pengalaman yang lebih baik untuk pelanggan.
Ini adalah sebuah formula untuk sukses.
Untuk mencapai manfaat, tetapkan hasil yang spesifik dan tentukan target coaching yang diharapkan. Caranya dengan memfasilitasi ikatan tim untuk tetap terbuka, jujur, dan terus mengikuti perubahan.
Termasuk menciptakan budaya unik yang saling menghormati dan berkomitmen. Ini memungkinkan adanya ide baru dalam bekerja, mengembangkan kreativitas, dan bakat bawaan.
Sangat penting bukan?
Jika kamu ingin tim kamu berkembang dan menciptakan perubahan besar bagi organisasi, pilihlah lembaga coaching Jakarta terbaik.
Baca Juga: 3 Manfaat Coaching yang Harus Diketahui
Transforma Indonesia – Lembaga Coaching Profesional
Transforma siap memberikan pelatihan terbaik untuk mengembangkan kompetensi kamu. Di mana nantinya ini akan menjadi nilai lebih bagi tim dan meningkatkan hasil yang didapatkan oleh organisasi.
Transforma siap memenuhi kebutuhan pembinaan kamu di manapun, contohnya:
- In-house training
- Online training
- Public training
Sebagai pusat pelatihan Jakarta yang berpengalaman, kami selalu siap melakukan pendekatan pelatihan yang optimal.
Adapun program yang disediakan oleh Transforma Indonesia yaitu:
- Presentation skills
- Motivational skills
- Leadership skills
- Selling skills
- Communication skills
- Coaching (personal atau grup)
Terlepas dari daftar tersebut, Transforma Indonesia siap memberikan materi sesuai dengan kebutuhan kamu. Termasuk sebagai jasa konsultan SDM terbaik yang berdomisili di Jakarta.
Nah, itulah kenapa coaching penting untuk pengembangan tim dan kemajuan organisasi. Dengan diadakannya coaching, setiap individu terlatih akan mengembangkan tim untuk memberikan hasil yang lebih maksimal.